Spesifikasi Infinix Note 10 dan Harga Terbarunya

Teknatekno.com – Infinix Note 10 memiliki desain body dari bingkai plastik yang sangat chic dan bersih. Sama seperti Note series dari Infinix lainnya, dengan layarnya yang besar membuat ponsel ini terlihat hampir seperti tablet.

Yang menjadi sorotan utamanya adalah tampilannya. Dengan tampilan gem-cut yang ada pada ukuran layar FHD+ 6,95 inci, ponsel ini siap menemani aktivitas harian.

Resolusi 1080×2460 dengan High Definition akan memberikan pengalaman visualisasi yang sangat baik untuk bermain game maupun menonton film favorit. Sehingga kamu bisa mendapatkan manfaat dari pemrosesan audio DTS-nya untuk menghasilkan efek suara yang baik.

Tak hanya itu saja, Infinix juga membekalinya dengan refresh rate 90 Hz yang membuat perangkat ini semakin disukai karena bisa menjalankan navigasi yang smooth. Dengan kecepatan pengambilan sampel 180 Hz, Infinix Note 10 diklaim memberikan kinerja gaming yang responsif.

Infinix Note 10 didukung oleh baterai 5000 mAh untuk membuatnya bisa tahan lama sepanjang hari. Ia juga didukung oleh fast charging 18W yang oleh Infinix sebut dengan teknologi X-Charge.

Dibandingkan dengan smartphone generasi terakhir atau pendahulunya dari Infinix, Note 10 memiliki prosesor yang cukup kuat dan efisien. Ia ditenagai oleh Helio G85 yang bisa membuat perangkat ini memberikan keunggulan dan stabilitas saat bermain game kelas atas.

Prosesor tersebut diklaim cukup pintar dalam mengelola kontrol CPU dan GPU untuk memberikan kinerja dan efisiensi. Spesifikasi inilah yang membantu Infinix Note 10 mengkonsumsi lebih sedikit daya dan memberikan lebih banyak kinerja.

Kamu akan mendapatkan opsi RAM 4GB dan 6GB serta penyimpanan internal 64GB dan 128GB yang bisa dipilih sesuai budget dan kebutuhan.

Dari segi sensor kamera, ponsel ini memiliki Lensa Makro, Lensa Bokeh, Kamera Ultra HD 48 MP, dan lensa AI untuk menghasilkan fotografi yang jernih. Pada bagian depan, kamu juga bisa mengandalkan kamera selfie 16MP yang dilengkapi pula oleh AI smart beautification dan aperture f/1.8.

Detail Spesifikasi dan Harga Infinix Note 10

Detail Spesifikasi Infinix Note 10

Berikut ini spesifikasi lengkap dari ponsel Infinix ini:

Umum
Tahun Rilis : 2021
Jaringan : 2G, 3G, 4G
SIM Card : Dual SIM (Slot Khusus)
eSIM : Tidak
Body
Dimensi : 173,2 x 78,7 x 8,8 mm
Berat : 205.5 gram
Ketahanan : –
Warna : Black, Purple, Emerald Green
Fitur Lainnya : –
Layar
Jenis : IPS LCD
Ukuran : 6.95 inci
Refresh Rate : 60 Hz
Resolusi : 1080 x 2460 piksel
Rasio : 20,5:9
Kerapatan : 387 ppi
Proteksi : –
Fitur Lainnya : –
Hardware
Chipset : MediaTek Helio G85
CPU : Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)
GPU : Mali-G52 MC2
Memori
RAM : 4 GB, 6 GB
Memori Internal : 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal : Ada (Slot Khusus)
Kamera Utama
Jumlah Kamera : 3
Konfigurasi :
48 MP (wide),
2 MP (depth), f/2.4
2 MP (monochrome), f/2.4
Fitur : PDAF, panorama, HDR, Quad-LED flash
Kamera Depan
Jumlah Kamera : 1
Konfigurasi : 16 MP (),
Fitur : Video: 1080p@30fps
Konektivitas
WLan : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth : 5.0, A2DP, LE
Infrared : Ada
NFC : Tidak Ada
GPS : GPS, A-GPS
USB : Tipe-C 2.0, USB On-The-Go
Baterai
Jenis : Li-Po
Kapasitas : 5000 mAh
Fitur : Fast Charging 18W
Fitur
OS (Saat Rilis) : Android 11, XOS 7.6 (Saat Rilis)
Sensor : Fingerprint (side), Accelerometer, Gyro, Proximity, Compass
Jack 3.5mm : Ada
Fitur Lainnya : Pengeras suara ganda (stereo speaker)
Fitur Unggulan
  • Punya Helio G85 yang Bertenaga untuk Main Gim
  • Baterai 5.000 mAh yang Besar dengan Fast Charging 18W
  • Layar 6,95 Inci yang Super Lega dengan Resolusi Full HD+
  • Hadir dengan Dual Stereo Speaker yang Pakai Tuning-an dari DTS
  • Konfigurasi Triple Camera 48 MP yang Menggiurkan

Spesifikasi Infinix Note 10 dan Harga Terbarunya

Harga Infinix Note 10

Ponsel Infinix Note 10 ini dibanderol dengan harga kisaran Rp 1.899.000

FAQ

Berikut ini pertanyaan sepuat Infinix Note 10.

1. Apakah kamera HP Infinix Note 10 bagus?

HP Infinix Note 10 memiliki tiga kamera dengan resolusi 48 MP, PDAF, dan dua kamera sekunder dengan lensa depth dan monokrom.

2. Berapa baterai Infinix Note 10?

Kapasitas baterai HP Infinix Note 10 Pro adalah 5000mAh.

3. Apakah Infinix Note 10 bagus untuk game?

Infinix Note 10 dibuat dengan layar besar 6,95 inci, hampir 7 inci. Sementara itu, rasio bodi layar mencapai 91%, menunjukkan bahwa itu ponsel ini luas dan sangat cocok untuk eksplorasi baik bermain game atau menonton film.

Kesimpulan

Demikianlah informasi dari Teknatekno mengenai spesifikasi dan harga dari HP Infinix Note 10 yang ada tersedia di pasaran Indonesia. Semoga artikel ini bermanfaat!

Hai Saya schoirunn aktif menulis dan berkontribusi dalam berbagai media massa, seperti surat kabar sekolah, website, dan media sosial. Saya juga pernah mengikuti pelatihan jurnalistik dan magang di salah satu media nasional, yang membuat saya semakin memahami bagaimana dunia jurnalistik bekerja. Selain menulis, saya juga senang memotret dan merekam video. Saya percaya bahwa gambar dan video dapat memberikan dampak yang kuat dalam menyampaikan sebuah cerita. Sebagai seorang jurnalis muda, saya berkomitmen untuk selalu memperbaiki keterampilan saya dalam menulis, mencari sumber, dan melakukan wawancara yang berkualitas.

You might also like