Teknatekno.com – Tecno Spark 7 kali ini mengusung kapasitas baterai jumbo yang mencapai 6000mAh, sebuah daya tarik yang kompetitif di kelas entry-level.
Dengan kapasitas baterai yang terbesar di segmen entry level, Tecno Spark 7 ingin memberikan totalitas bagi generasi muda dengan kebutuhan konsumsi teknologi yang tinggi.
Selain baterai besar, ponsel hadir dengan sederet fitur mumpuni. Tecno Spark 7 memiliki kamera 16 MP di belakang dan 8 MP untuk kamera depan yang bisa mengabadikan momen, membuat konten foto dan video yang jernih. Kualitas citra yang dihasilkan pun semakin mumpuni dengan dukungan Quad LED Flash.
Eksplorasi Tecno Mobile dalam mengoptimalkan fitur kamera tidak berhenti di situ. Seperti seri Spark pendahulunya, Tecno Spark 7 kembali menyematkan fitur AI (artificial intelligent) canggih yang bisa mendeteksi objek, kontur, tekstur, cahaya, dan warna yang presisi.
Dengan fitur ini, generasi muda bisa lebih leluasa berkreasi menangkap konten dengan detil yang kaya, mulai dari pemandangan, makanan, kembang api, dan momen-momen berharga.
Ponsel ini disokong prosesor mumpuni octa-core processordengan kombinasi RAM dan media penyimpanan sebesar 2GB/32GB. Kapasitas storage pada ponsel ini dapat diperluas hingga 128GB menggunakan slot kartu microSD yang tersedia.
Spark 7 menampilkan layar HD+ 6,5 inci dengan resolusi 720×1600 piksel dan sudah menjalankan sistem operasi Android 11 Go edition. Fitur lainnya termasuk jack audio 3,5 mm, Bluetooth, Wi-Fi 802.11 b/g/n.
Yang tidak kalah penting, desain Tecno Spark 7 menganut konsep futuristik dengan tiga pilihan warna, Magnet Black, Morpheus Blue, dan Spruce Green.
Umum
Tahun Rilis : 2021
Jaringan : 2G, 3G, 4G
SIM Card : Dual SIM (Slot Khusus)
eSIM : Tidak
Body
Dimensi : 164.8 x 76.1 x 9.5 mm
Berat : 195 gram
Ketahanan : –
Warna : Magnet Black, Morpheus Blue, Spruce Green
Layar
Jenis : IPS LCD
Ukuran : 6.52 inci
Refresh Rate : 60 Hz
Resolusi : 720 x 1600 piksel
Rasio : 20:9
Kerapatan : 270 ppi
Proteksi : –
Hardware
Chipset : MediaTek Helio A25
CPU : Octa-core (4×1,8 GHz Cortex-A53 & 4×1,5 GHz Cortex-A53)
GPU : PowerVR GE8320
Memori
RAM : 2 GB
Memori Internal : 32 GB
Memori Eksternal : Ada (Slot Khusus)
Kamera Utama
Jumlah Kamera : 2
Konfigurasi :
16 MP (wide), f/1.8
MP (AI),
Fitur : PDAF, Quad-LED flash, panorama, HDR, Video: 1080p@30fps
Kamera Depan
Jumlah Kamera : 1
Konfigurasi : 8 MP (wide)
Fitur : HDR, Dual-LED flash, Video: 1080p@30fps
Konektivitas
WLan : Wi-Fi 802.11 b/g/n/ac, hotspot
Bluetooth : 5.0, A2DP, LE
Infrared : Tidak Ada
NFC : Tidak Ada
GPS : GPS, A-GPS
USB : microUSB 2.0, USB On-The-Go
Baterai
Jenis : Li-Po
Kapasitas : 6000 mAh
Fitur : Pengisian 10W
Fitur
OS (Saat Rilis) : Android 11 (Go edition)
Sensor : Sidik jari (belakang), akselerometer, cahaya, proksimitas
Jack 3.5mm : Ada
Fitur Lainnya : Bluetooth Audio Share
Fitur Unggulan
– Desain penutup belakang bertekstur
– Kamera depan dan belakang dilengkapi lampu LED flash
– Baterai 6000 mAh, waktu standby mencapai 30 hari
– Triple slot dua sim plus microSD, mampu menampung microSD sampai 128 GB
– Sistem operasi Android Go Edition yang ringan
Ponsel ini sudah tersedia di sejumlah marketplace tanah air dengan banderolan harga eksklusif Rp 1.349.000.
Berikut ini pertanyaan seputar ponsel Tecno.
Tecno Mobile adalah produsen ponsel Cina yang berkantor pusat di Shenzhen. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2006 dan merupakan anak perusahaan dari Transsion Holdings. Tecno telah memusatkan bisnisnya di wilayah Afrika dan Asia Selatan.
Tecno Spark 7 memiliki kamera belakang 16 MP dan kamera depan 8 MP yang mampu mengabadikan momen, membuat konten foto dan video menjadi jernih.
Ponsel ini didukung oleh prosesor octa-core yang mumpuni dengan kombinasi RAM dan media penyimpanan sebesar 2GB/32GB. Ponsel ini juga menjalankan sistem operasi edisi Android 11 Go. Fitur lainnya termasuk jack audio 3.5mm, Bluetooth, Wi-Fi 802.11 b/g/n dan tiga pilihan warna.
Hai Saya schoirunn aktif menulis dan berkontribusi dalam berbagai media massa, seperti surat kabar sekolah, website, dan media sosial. Saya juga pernah mengikuti pelatihan jurnalistik dan magang di salah satu media nasional, yang membuat saya semakin memahami bagaimana dunia jurnalistik bekerja. Selain menulis, saya juga senang memotret dan merekam video. Saya percaya bahwa gambar dan video dapat memberikan dampak yang kuat dalam menyampaikan sebuah cerita. Sebagai seorang jurnalis muda, saya berkomitmen untuk selalu memperbaiki keterampilan saya dalam menulis, mencari sumber, dan melakukan wawancara yang berkualitas.